Me Time di Hotel Patrajasa, Semarang
Kegiatan tanpa jeda, kecuali untuk Istirahat, Sholat, dan Makan (ISOMA). Aku ngga menyangka sosialisasi beberapa aplikasi akan sepadat ini. Terbagi menjadi dua group; bagian keuangan dan umum.
Sosialisasi yang biasanya berjalan santai namun terarah, kini sebaliknya. Tidak ada seorang pun yang bisa santai. Semua mengahadap ke laptop, mengerjakan apa yang harus diselesaiakn dalam waktu dua hari.
Aku mengira tidak akan sempat melakukan me time dengan Dedek. Tapi, ternyata yang memberi materi juga manusia. Mereka membutuhkan istirahat, meski dikejar dateline. Hahaha
Tepat pukul 17.30 WIB, buka bersama dilakukan secara berjama'ah di resto yang berada di dalam hotel. Inilah yang aku tunggu. Aku bisa memperhatikan dedek dengan maksimal. Mengambil makanan, buah, sup, yang dedek suka. *halah*
Kami sempat was was, takut ngga ada tempe di resto tersebut. Ehmm...ternyata pelayan khusus yang saat itu menggoreng tempe dan pisang. Aduuuh...bahagianya kita ya, Dek. Hahaha
Sosialisasi dan perbaikan laporan dikerjakan kembali setelah shalat tarawih sampai pukuk 02.00 WIB. Dini hari! *super sekali*
Meski sampai dini hari, Dedek ngga rewel sedikitpun. Aku selalu sedia air putih dan camilan sehat untuk dedek. Aku benar-benar beruntung dan salut banget sama dedek. Semisal Dedek sudah tahu apa itu reward, pasti aku sudah memberikan untuknya.
Me time memang ngga bisa benar-benar me time. Pukul 02.00 kami masuk kamar, berniat mau mengaji, eeee malah ketiduran. Hahaha Sampai akhirnya adzan subuh berkumandang, dan kami tidak sahur. Yeeey!
Ini me time spesial ya, De. Hihihi Lain waktu kita me time yang sesungguhnya, ya. ^-*
*Semarang, ditulis di atas kasur empuk* hahaha
*Semarang, ditulis di atas kasur empuk* hahaha
1 komentar
Good time :)
BalasHapusHaai...mohon dimaafkan kalau aku terlambat atau malah ngga balas komentar kalian, ya.