The Babymoon At Wisma Putih Ketenger, Purwokerto

by - Oktober 29, 2015

Naaaak, kita nari balet, yuuk! Tapi, menarinya ngga di ruang tertutup. Melainkan di ruang terbuka, alam terbuka!

Tepatnya, di tengah-tengah tenda!

Ini cita-cita Ibu banget. Menari di tengah-tengah tenda saat Blogger Camp berlangsung. Hihihi Hanya saja, saat melihat tenda sudah tertata rapih, keinginan tersebut sirna. 

Tahu, ngga, sirna karena apa? Tentunya karena ngga ada nyali sedikitpun, Nak. Bhahaha

Tanggal 27 Oktober diperingati Hari Blogger Nasional. Tahu sendiri, kan, Ibu adalah bagian dari Blogger. Hihihi Makanya, Ibu ingin menjadi bagian dari moment tersebut. Moment Blogger Camp yang bertempat di Wisma Putih Ketenger, Baturraden, Purwokerto.

Ibu yakin, kamu pasti paham lah, ya, Nak. Orang hampir tiap hari kita menulis draft untuk blog utama Ibu.

Kamu masih ingat, kan? Saat kita tea walk ke Tambi? Itu pertama kali kita jalan-jalan lho, Nak. Kamu sehat dan bahagia!

Kali ini, kali kedua kita jalan-jalan. Tapi, jalan-jalan kali ini cukup spesial. Karena, kita menginap alias Camping!

Emm...meski kita ngga bobok di tenda *ups*, tapi BumBum senang banget bisa melihat kemeriahan, rapihnya tenda warna biru, kunig, berjejer. Hihihi Iya, kita bobo di Wisma ya, Nak. Bersama Mbak Wening. :D




Ada banyak kegiatan yang diselenggarakan oleh panitia. Karena usiamu sudah ngga muda lagi, BumBum pun memilih beberapa kegiatan yang sekiranya ngga melelahkanmu, Nak. Mendengarka sharing dari Kakak-kakak Blogger, misalnya. Atau, ikut senam gokil. ;)

Iya, kita hanya bisa mengikuti dua kegiatan saja. Sebab, satu kegiatan yaitu fun games, banyak banget gerak dan juga lari. BumBum, sih, kuat-kuat saja kalau ikut fun games. Tapiiii...kamu ngga boleh ikut, nanti bakal capek, Nak! Hihihi

Lalu, kamu di sana makan apa saja, Nak?

Hmmm...Ibu yang makan, ih! :D Panitia menyediakan pecel, mendoan yang enak bingit, soto sokaraja, dan jajan camilan khas Banyumasan. Ngga ada yang ngga disukai. Seluruh makanan yang dihidangkan, tuh, nikmat. Apalagi jagung bakar dan jahe susunya. Eh, kita ngga lupa ngga makan jagung bakar, Nak. :D Aduuuh...padahal aromanya sedaap, yaa.

Oiya, pada acara Blogger Camp Indonesia 2015, BumBum banyak bertemu teman baru. Baru-baru lama, sih. Baru bertemu di darat, dan lama berkomunikasi di dunia online. Hihihi 

Siapa saja mereka? Diantaranya, tuh, Mbak Titi Esti. Teman BumBuk aseli Cilacap, yang sekarang berdomisili di Bandung. Selain Mbak Titi, yang baik banget bawain oleh-oleh dan ajajan, ada Mas Alfa si Bos Carica Gemilang. Hihihi

Ini Mas Alfa baik banget, lho, Nak. Kita berangkat dan pulang bersama Mas Alfa, serta awewenya yaitu Galuh. Hihihi Tapi, selama di dalam mobil, kita ngga jadi obat nyamuk kok, ya. Kan kita semua saling berkomunikasi. ;)

Btw, ini terakhir kita jalan-jalan lho, Nak. Masuk tri semester ketiga, perut BumBum sudahbmulai besar, karena kamu di dalam makin tumbuh sehat. Hihihi

Pas banget moment Blogger Camp ini ya, Nak. Hari Blogger Nasional, sekaligu Babymoon kamu yang terakhir. Insya allah. *lirik Tante* Ngahahaha


You May Also Like

2 komentar

Haai...mohon dimaafkan kalau aku terlambat atau malah ngga balas komentar kalian, ya.