Hidup di kota yang ngga cukup besar, ada saja fasilitas yang susah didapat. Khususnya untuk Ibu Hamil.
Sebelumnya, tentang USG 3 atau 4 dimensi yang belum ada di daerahku, Banjarnegara. Sebenarnya ngga harus juga, sih, periksa kehamilan dengan USG 3 atau 4 dimensi.
Tapi, aku ingin melihat wajah anakku yang masih dalam kandungan. Nah, kalau periksa menggunakan 4 dimensi kan nampak lebih jelas, ya. Ketimbang USG 2 dimensi. Jadilah aku memutuskan untuk melakukan USG di kota sebelah, Purbalingga. Di RSKB Panti Nugroho yang memberi pelayanan baik.